Just another Telkom University Student Blog site

Author: Izni Irsalina

Kuliner makanan dan travelling untuk bisnis informasi

Dewasa ini seperti yang kita ketahui, banyak nya bloging dan akun akun media sosial yang memberikan berbagai informasi sebagai review atas apa yang sudah di coba memacu saya untuk membuat hal yang sama. Hobi saya yang suka mencoba berbagai jenis makanan saya jadikan juga sebagai review teman teman yang ingin mencoba makanan yang saya recommended. Dari mulai makanan kaki lima sampai restoran pun saya review. Dengan bermodal instagram dan path, biasanya saya memposting foto serta sedikit gambaran atau deskripsi tentang makanan utama maupun makanan penutup di jejaring sosial saya. Tak hanya itu, saya juga memposting review kegiatan liburan saya dengan tujuan teman teman bisa mengunjungi tempat yang sama. Biasanya jika saya mereview tempat liburan yang saya kunjungi, saya post dengan beberapa gambar supaya teman teman tertarik, beda hal nya dengan kuliner yang hanya di post 1 sampai 2 foto saja. Dengan tujuan memberikan informasi kepada hal layak luar, kegiatan hobi ini bisa di jadikan sebagai bisnis informasi. Dengan hobi yang sering kita lakukan, bisnis informasi seperti ini juga mendatangkan profit yang lumayan. Senang untuk melakukan hal hal yang kita sukai sebagai hobi sekaligus mendatangkan profit buat kita sendiri.

 

Resume Kuliah Umum

Kuliah Umum yang di adakan tanggal 2 Mei 2014

Izni Irsalina – 1201120210 – ERP Kelas B

Narasumber pertama : Ibu Nivo N Yunindadari PT Krakatau Steel

PT Krakatau Steel adalah perusahaan baja terbesar di Indonesia. BUMN yang berlokasi di Cilegon, Banten ini berdiri pada tanggal 31 Agustus 1970. Produk yang dihasilkan adalah baja lembaran panas, baja lembaran dingin dan baja batang kawat. Hasil produk ini pada umumnya merupakan bahan baku untuk industri lanjutannya. PT. Krakatau Steel itu sendiri sudah menerapkan sistem ERP dan terintegrasi dengan didukung oleh infrastuktur dalam proses bisnis nya. PT Krakatau Steel mengimplementasikan ERP SAP bertujuan sebagai benchmark bagi perusahaan besar untuk masuk pada jajaran perusahaan implemantator ERP kelas dunia . Pengalaman PT Krakatau Steel dalam mengimplementasikan SAP R/2 dan SAP R/3 pada berbagai macam industri “MIGAS, Chemical Industry, Steel Manufacturing, Holding Company” adalah sebagai modal dasar untuk dapat memberikan nilai yang paling baik bagi keberhasilan implementasi SAP pada perusahaan.  PT Krakatau Steel menggunakan ERP sebagai pendukung Human Resource (migrasi, administrasi, pengembangan karyawan, dan lain – lain), penjualan, pendistribusian, keuangan & controlling, Production Planning Quality Management serta Plant Maintenance.

 

–        Alasan PT. Krakatau Steel dalam mengimplementasikan ERP SAP adalah

  1. Alasan Teknis :
  • Inkonsistensi data
  • Proses yang memakan waktu untuk data konsolidasi
  • Beberapa keterampilan untuk dipertahankan
  • Terlalu banyak sumber daya untuk maintance dan pengembangan
  • Perbaikan skalabilitas dan agility

2. kebutuhan bisnis :

  • laporan dan dukungan sistem manajemen
  • meningkatkan pelayanan tracking
  • untuk data agar terintegrasi
  • meningkatkan kualitas kinerja

3. Daya Saing Bisnis

  • Meningkatkan penerapan praktik terbaik
  • Meningkatkan perbaikan proses bisnis melalui rekayasa ulang
  • Meningkatkan kemampuan untuk memenuhi kebutuhan bisnis

 

–        Krakatau Development Methodology Manufacturing System :

– Sales Order Processing
– Production Shop Floor
– Plant Maintenance
– Accounting & Finance
– Logistic System

 

–        HRIS Blueprint

  • HRIS Blueprint digunakan untuk mendorong sumber daya dalam hal

–        HR Administration

Administrasi pribadi, keuntungan, beban, pelatihan, insentive management, time management, serta gaji.

–        HR Development

Perencanaan manajemen organisasi, manajemen skill, karir, perencanaan pembangunan, pelatihan & event management

  • Dengan menggunakan pendekatan : Best Practice
  • Driver : sistem informasi terfragmentasi, proses bisnis terfragmentasi, kebutuhan bisnis, dan perencanaan pengembangan.

 

–        Personnel Administration

Personel administration adalah proses maintenance dan reporting master data. Master data meliputi data : Basic personal data, contract data, gross/ net payroll, planning data dan lain lain.

Selain itu personnel data juga menyediakan reporting dan personnel action ( fasilitas update karyawan dengan melakukan grouping data dan di sesuaikan dengan event – event organisasi)

 

–        Time Management

Administrasi aktivitas kehadiran karyawan meliputi penjadwalan kerja, time administration dan time evaluation. Penjadwalan kerja meliputi pengaturan kerja. Time administration meliputi master data time management (schedule karyawan dan related data lainnya), ijin, sakit, lembur dan lain – lain. Time evaluation merupakan evaluasi (perhitungan) aktivitas time management berikut data untuk komponen gaji yang berhubungan dengan kehadiran (lembur, uang makan dan lain lain)

 

–        Payroll

Proses perhitungan payroll meliputi gaji, tunjangan, potongan, TKK, jamsostek, payroll reporting dan juga posting ke finance untuk pelaporan dan pembayaran.

 

 

 

Narasumber Kedua : Bapak Ganesa dari PT. INTRAMA

 

CASHFLOW  Quadrant Robert Kiyosaki

cashflow_quadrant

  • Employee             :  seseorang yang bekerja untuk orang lain, menerima upah, megejar karir berkompetisi untuk mendapatkan fasilitas dan posisi yang lebih baik seperti karyawan perusahaan
  • Self Employed     : seseorang yang bekerja untuk dirinya sendiri dan mendapatkan penghasilan untuk dirinya sendiri seperti akuntan, pengacara, notaris dan lain lain
  • Business Owner   : seseorang yang membangun usaha sendiri dan bekerja untuk dirinya sendiri. Seperti pengusaha dan pedagang.
  • Investor                : seseorang yang menanamkan modal kepada suatu perusahaan dan bergantung pada perkembangan dan kemajuan perusahaan untuk mendapatkan dividen seperti saham deposito dan lain lain.

–        Karakter Brand :

  1. Desain Logo
  2. Warna
  3. Nama
  4. Ciri Khas

–        Perbedaan antara Usaha dan Bisnis :

  • Usaha  : titik beratnya kepada hasil / keuntungan instan dan langsung dapat di rasakan seperti rumah makan, warung internet dan lain lain
  • Bisnis : lebih menitikberatkan kepada hasil jangka panjang yang lebih besar seperti investor, menjual jasa, dan lain lain

–        Manajemen dalam usaha :

  1. Manajemen Operasional    : manajemen yang meliputi perencanaan, penjadwalan, dan produksi
  2. Manajemen Sumber Daya : manajemen yang meliputi rekruitasi, reward, dan pelatihan serta pengembangan
  3. Manajemen Keuangan      : manajemen yang meliputi arus masuk dan keluar, akutansi, dan Investasi
  4. Manajemen Pemasaran      : manajemen yang meliputi penjualan, harga, dan promosi

–        Peluang dan pengalaman dalam usaha

PELUANG

PENGALAMAN

  1. Mencari peluang
1. Mencari pengalaman
  1. Menciptakan peluang
2. Membuat pengalaman
  1. Mempelajari peluang yang sudah ada
3. Belajar pengalaman orang

 

–        Berikut alasan tidak mau menjadi pengusaha

  • Tidak punya modal
  • Takut sama resiko
  • Tidak tau mau usaha apa
  • Tidak tau memulainya
  • Tidak tau sistem
  • Tidak tau caranya
  • Tidak tau triknya
  • Tidak ada dukungan
  • Tidak punya mental pengusaha
  • Gengsi
  • Dan lain lain

–        Alasan tidak memilih franchise

  1. Sistem
  2. Brand
  3. Kegiatan usaha

 

 

Pertanyaan    : Bagaimana tingkat keamanan software SAP ERP di PT. Krakatau Steel? Apa ada cara pengamanan tersendiri? Jika iya, seperti apa bentuknya? Dan siapa yang bertanggung jawab atas keamanan software itu?

 

Jawab              : Pada dasarnya setiap tingkat dalam sistem ERP di PT. Krakatau Steel sudah memiliki sistem keamanan yang baik yaitu Basis. Basis merupakan portal yang dapat di akses setiap divisi di perusahaan. Software tersebut dapat mengscan atau merekam setiap aktivitas yang di lakukan setiap divisi. Dengan kata lain sistem ini seperti cctv dan dapat diketahui siapa dan siapa saja yang mengakses.